\

Monday, October 27, 2014

contoh puisi "BANDINGKAN" KARYA: DEWI ANGGRIANI

BANDINGKAN
KARYA: DEWI ANGGRIANI
Dulu jika Semalam hujan  mengguyur kota
Masih terdengar nyanyian riang dedaunan menyambut hujan
Daun-daunan menampakkan keelokannya
Pepohonan  menari riang seirama dengan hembusan angin
 Namun, kini ketika mentari kian cerah, perlahan kesejukan tergantikan kepengapan
Ternyata alamku tak lagi mampu bernyanyi seperti dulu
Mereka bersedih, murung, bahkan hancur
Bagaimana tidak, daun yang biasanya bernyanyi merdu kini sudah tiada
Pohon yang biasa menari kini sudah ditebang
Dulu, jika semalam hujan mengguyur kota
Nampaklah hamparan danau yang indah dan ikan-ikan yang tersenyum
Namun kini, mereka merana, mereka pun tak mampu bertahan hidup
Rumah mereka hancur, makanan mereka tak ada karena danau kian dangkal
Mereka pun tak lagi ingin bekerja untuk manusia
Bekerja untuk mempertahankan hidup mereka
Karena manusia semakin tak menghiraukan
Dulu, jika semalam hujan mengguyur kotaku
Paginya kudapati hewan-hewan kecil yang Nampak lebih segar
Bertengger diatap rumah tinggal penduduk kotaku
Tapi, kini mereka semua takut untuk itu
Mereka takut menjadi sasaran keganasan  manusia
Mereka takut, mereka ikut binasa bersama dengan alam

            Jika alam terus menerus dihancurkan, mereka akan murka
            Dimana lagi kita bisa mencari obat mengatasi murka alam kita?
            Dimana lagi kita mencari sumber kehidupan lain
Saat ini marilah bersama kita sadari kesalahan dan kelalaian kita
Kelalaian yang menyengsarakan teman kita, alam
Kasihan mereka, hidup mereka terancam
Terancam karena ulah kita sendiri
sadarilah itu mulai kini karena semua
Adalah warisan bagi anak cucu kita

0 comments:

Post a Comment